Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
5 Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang, Dijamin Cair!

5 Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang, Dijamin Cair!

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang sudah menjamur di kalangan para gamers khususnya bagi kamu yang sering melakukan streaming.

Dengan memanfaatkan aplikasi penyedia streaming, kamu bisa memperoleh pundi-pundi uang hanya dengan bermain game saja. Tertarik, kan? Lanjut baca di bawah ini.

Biasanya orang-orang akan berpandangan bahwa bermain game hanya akan membuang waktu saja. Namun, sekarang kamu bisa memutar balikan fakta itu. 

Dengan alasan, penghasilan yang diperoleh para streamer pun tidak main-main, ada yang mendapatkan uang mulai dari ratusan, jutaan, puluhan juta bahkan sampai miliaran rupiah. Masih tetap kekeh menganggap bermain game hanya membuang waktu saja? 

Baca Juga : 12 Game Penghasil Uang Langsung Ke Rekening Tanpa Modal

Lantas, apa saja aplikasi live streaming game yang bisa menghasilkan uang untuk para streamernya Berikut ini rekomendasi aplikasi live streaming terbaik untuk kamu!

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang, Gunakan Aplikasi Ini!

1. YouTube Gaming

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang, YouTube Gaming

Sebagai salah satu platform tersebesar yang menyajikan berbagai konten dalam bentuk video, YouTube memungkinkan para penggunanya melakukan siaran langsung. 

Fitur ini memang disediakan untuk para pengguna YouTube yang senang akan streaming. Dengan begitu, uang akan bisa mengalir di kantong kamu.

Perlu dikethaui bahwa melakukan siaran langsung di YouTube bisa mendapatkan pundi-pundi uang yang cukup fantastis! 

Untuk saat ini, baru ada dua cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang di YouTube khususnya siaran langsung, yaitu :

A. Super Chat dan Super Sticker

Dengan adanya fitur ini, para streamer bisa langsung mendapatkan uang donasi dari penontonnya. Cara untuk mendapatkannya cukup mudah, yakni pemilik akan membeli pesan chat untuk diletakkan di bagian atas feed. 

Nah, apabila ada penonton yang membeli pesan yang diletakkan di atas tadi, pemilik channel atau streamer akan mendapatkan komisi. Komisi ini tentu relatif atau bergantung dengan jumlah dan biaya pembelian. 

Apabila semakin banyak komentar dalam siaran langsung, bisa dipastikan tingkat pembelian pada sticker akan semakin tinggi.

Penghasilan dari Super Chat dan Super Sticker secara otomatis akan terakumulasi di Google AdSense. 

Namun, sayangnya fitur Super Chat dan Super Sticker belum tersedia di Indonesia. Padahal, fitur super chat dan super stiker ini mudah digunakan dan tentunya juga mudah memperoleh uang.

Sehingga cara satu-satunya untuk mendapatkan uang dari streaming di YouTube adalah memonetisasi video tersebut.

B. Monetisasi Video (Partner Iklan AdSense)

Terdapat alternatif lain untuk mendapatkan uang di YouTube terutama live streaming selain super chat dan super sticker

Dengan menyimpan video live streaming di kanal YouTube yang kemudian dimonetisasi. Kamu bisa juga menerapkan cara tersebut untuk mencari komisi. 

Walaupun terkadang juga iklan AdSense tampil secara otomatis pada saat melakukan live streaming, tetapi yang terpenting kamu sudah bergabung menjadi mitranya. 

Untuk mendapatkan pundi-pundi uang dengan monetisasi terbilang cukup sulit. Hal ini dikarenakan adanya syarat yang memang harus dipenuhi terlebih dahulu. 

Selengkapnya kamu bisa membaca syarat-syarat nya di link ini : Syarat Untuk Melakukan Live Streaming

2. Cara Menghasilkan Uang Dari Live Streaming - Facebook Gaming

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Facebook Gaming Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang

Kompetitor terkuat YouTube, Facebook resmi meluncurkan fitur barunya, yakni Facebook Gaming tepatnya pada Januari 2018. 

Monetisasi live streaming Facebook sebelumnya belum tersedia di Indonesia. Namun, terdapat pembaruan tangga 11 November 2019, yaitu para pengguna di Indonesia sudah tersedia monetisasi dan bisa menghasilkan uang lewat live streaming.

Cara mendapatkan uang dari Facebook Gaming bisa dibilang cukup mudah. Terdapat tiga metode yang bisa dilakukan para streamer, yaitu iklan (Ads), Stars (Mata uang Facebook Gaming), dan Fan Support (Berlangganan). 

Menariknya lagi, iklan yang ditampilkannya tidak menggangu jalannya live streaming, karena iklannya terpisah dengan jendela utama yang harus digunakan live streaming.

Stars (Mata Uang Facebook) Jumlah Pendapatan
25 42.000
50 59.500
110 77.000
220 94.500
550 112.000
1400 147.000

Tak hanya YouTube, Facebook Gaming juga memberikan syarat bagi penggunanya yang ingin menggunakan fitur tersebut. 

3. Aplikasi Live Streaming Penghasil Uang - Nimo TV

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Nimo TV Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Nimo TV sudah menjadi platform live streaming, terutama untuk para gamers, yang cukup populer di seluruh Indonesia. 

Selain mendapatkan fans dan kepopuleran, kamu bisa juga mendapatkan uang. Lantas, bagaimana cara untuk mendapatkan uang hanya dengan bermain game sembari live streaming di Nimo TV?

Kamu harus melakukan live streaming dalam estimasi waktu tertentu, dan dengan memperoleh banyak viewers serta followers kamu bisa mendapatkan uang yang cukup fantastis dalam kurs dollar.

Penghasilan yang diberikan dari Nimo TV berdasarkan tier. Inilah tabel penghasilan dari aplikasi Nimo TV

Level Hari Jam Rata-Rata ACU Pengikut Baru Penghasilan (USD)
S 22 90 2400 6000 1000
A 22 80 900 2000 350
B 22 80 500 800 180
Trainee 20 60 350 200 50


4. Cube TV

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Cube TV Live Streaming Menghasilkan Uang

Aplikasi ini terhitung masih cukup baru, Cube TV memberikan komisi kepada streamer yang hanya dengan live streaming game kurang lebih selama 70 jam dalam kurun 1 bulan.

Selain itu, bisa juga mendapatkan penghasilan tambahan dengan live streaming lebih dari 70 jam. Maksimal penghasilannya berkisar 50$, cukup terbilang besar, 

Dibutuhkan dukungan antara para steamer game agar mudah dalam mendapatkan uang dari aplikasi Cube TV.

5. Aplikasi Live Streaming Game - Twitch

Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Twitch Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang
Bagi para gamers, aplikasi Twich sudah tidak asing lagi di telinga. Terdapat sekitar 45 juta pengguna yang menyajikan kurang lebih 300 juta video live streaming yang siap ditonton.

Banyak cara untuk mendapatkan uang dari Twitch. Bisa dengan menjadi streamer partner yang bekerja sama dengan Twitch. 

Selain itu, bisa juga menggunakan aplikasi pihak ketiga supaya penonton bisa melakukan donasi uang, seperti Streamlabs, Sociabuzz, dan lain-lain.

Alat Untuk Live Streaming Game Android

Untuk kamu khususnya yang menggunakan Android dalam melakukan live streaming dibutuhkan beberapa alat yang memadai agar memperoleh kualitas yang baik. Mau tau alat untuk live streaming game? 

Sebenarnya hanya diperlukan smartphone yang notabenenya harus memiliki spek yang gahar supaya lancar dalam menjalankan live streaming. Selain itu, relatif dengan kebutuhan kamu jadi sesuaikan saja dengan apa yang dibutuhkan. 

Akhir Kata

Nah, Itu tadi penjelasan mengenai Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, coba beberapa diantaranya untuk mendapatkan uang dari bermain game. 

Walaupun hasilnya receh, tapi dapat dikatakan hasilnya lumayan juga karena pada dasarnya hanya bermain game dan kemudian disiarkan.

Selain aplikasi live streaming game penghasil pulsa, ternyata ada juga loh game yang bisa menghasilkan pulsa. 

Baca Juga : 12 Game Penghasil Pulsa Tercepat 2021, Terbukti Membayar!!!

Dari beberapa aplikasi penyedia live streaming game yang menghasilkan uang, apakah kamu pernah mencoba salah satunya? Kalau iya, tulis pengalamanmu di kolom komentar, ya!

Sekian, jika merasa artikel ini bermanfaat sebarkan ke temanmu atau saudaramu. Terima kasih telah berkunjung, tunggu artikel berikutnya dari Sinauhp, ya!


Open Comments

Posting Komentar untuk "5 Aplikasi Live Streaming Game Penghasil Uang, Dijamin Cair!"